Liputan6.com, Jakarta Anang Hermansyah baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-56 pada 18 Maret 2025. Perayaan tersebut diwarnai dengan momen hangat bersama keluarga besar dan sahabat terdekat.
Acara yang digelar meriah di kediamannya itu menggabungkan syukuran dan buka puasa bersama, semakin menambah khidmat suasana bahagia. Perayaan ultah juga berlangsung intimate, hanya mengundang keluarga dan kerabat dekat saja.
Anang dikelilingi oleh istri tercinta, Ashanty, anak-anak, menantu (Atta Halilintar), dan cucu tersayang, Ameena dan Azura. Kehadiran Raul Lemos dan Krisdayanti juga semakin melengkapi kebahagiaan, menunjukkan keharmonisan keluarga besar Hermansyah.
Momen spesial terjadi saat Anang meniup lilin di kue ulang tahunnya. Potongan kue pertama diberikan kepada Ashanty, sebagai simbol kasih sayang. Momen istimewa itu membuat publik turut merasakan kehangatan keluarga Hermansyah dan mengucapkan selamat dan doa terbaik untuknya.
Elegan bernuansa serba hitam, berikut ini potret iftar dan syukuran ultah Anang Hermansyah ke-56, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (19/3/2025).
Anang Hermansyah baru saja merayakan ulang tahun ke-55. Simak yuk potret transformasi ayah Aurel tersebut dalam video berikut!