Liputan6.com, Jakarta Mikha Tambayong baru saja membuat kejutan dengan ditunjuk sebagai Duta Pariwisata Taiwan pertama di Indonesia. Pengumuman resmi disampaikan pada Jumat (21/2) di Jakarta, dalam konferensi pers yang diadakan oleh Taiwan Tourism Bureau M.O.T.C.
Mikha akan mempromosikan beragam destinasi wisata Taiwan, mulai dari keindahan alam hingga budaya lokal yang unik. Kunjungan wisatawan Indonesia diharapkan meningkat pesat berkat kampanye promosi "Waves of Wonder" yang dibintangi Mikha.
Sebagai duta, Mikha Tambayong akan fokus mempromosikan empat tema utama pariwisata Taiwan, kuliner, gaya hidup, belanja, dan perjalanan romantis. Melalui laman Instagram, Mikha mengaku bangga terpilih sebagai Duta Pariwisata Taiwan pertama di Indonesia.
Istri Deva Mahenra itu sangat menikmati kesempatan untuk belajar banyak hal baru. Mikha berharap kemitraan itu akan menjadi peluang besar untuk pertukaran budaya dan berharap dapat mengunjungi Taiwan lagi.
Mengaku tak sabar eksplor lebih banyak tempat, kulineran, hingga bertemu teman-teman di sana. Berikut ini potret Mikha Tambayong jadi Duta Pariwisata Taiwan pertama di Indonesia, dirangkum Liputan6.com dari Instagram @miktambayong, Selasa (25/2/2025).
Mikha Tambayong mengumumkan dirinya menjadi pengisi suara karakter utama film Raya and the Last Dragon versi bahasa Indonesia. Mikha Tambayong tak sendiri, ada Ayu Dewi dan Eva Celia yang ikut mengisi suara di film itu.