Liputan6.com, Jakarta Sukatani band bergenre punk asal Purbalingga tengah jadi sorotan. Band yang dibentuk tahun 2022 ini terdiri dari dua personel, yaitu Novi Citra Indriyati atau yang lebih dikenal sebagai Twister Angel sebagai vokalis dan Muhammad Syifa Al Luthfi (Alectroguy) sebagai gitaris dan produser.
Mereka dikenal karena musik punk new wave-nya yang lantang menyuarakan kritik sosial, khususnya isu agraria dan nasib petani, serta penampilan panggung mereka yang unik dan penuh energi. Bahkan, lagu mereka, "Bayar Bayar Bayar", bahkan sempat viral, meskipun kemudian ditarik dari platform musik daring.
Salah satu ciri khas penampilan Sukatani adalah penggunaan topeng. Baik Twister Angel maupun Alectroguy seringkali mengenakan penutup wajah saat manggung. Melihat gaya mereka, mirip dengan band luar negeri Slipknot yang juga identik paka penutup kepala.
Namun, yang paling menarik perhatian adalah sosok Twister Angel. Di balik topengnya, ia memiliki suara yang kuat dan penuh semangat, mampu membakar semangat penonton saat konser. Dengan lirik-lirik lagu yang kritis dan penampilan panggung yang energik, Twister Angel telah berhasil memikat hati para penggemar musik punk di Indonesia.
Berikut Liputan6.com merangkum potret Twister Angel saat manggung melansir dari Instagram @sukatani.band, Jumat (21/2/2025).
Thomas Ramdhan, bassist band GIGI jadi perbincangan. Ia terekam membanting bass saat tampil bareng Ahmad Band di Konsert Faztival Fazura, Malaysia. Bass dibanting ketika Ahmad Dhani berjalan mendekat ke arahnya sambil bernyanyi.