Potret 6 Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan, Asila Maisa Tampil Memesona
3 weeks ago
15
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/therealasilamaisa/azizahsalsha_)... Selengkapnya
Liputan6.com, Jakarta Pada Kamis (20/2/2025) telah berlangsung pelantikan kepala daerah seluruh Indonesia. Kepala daerah terpilih beberapa diantaranya adalah artis Tanah Air yang terjun ke dunia politik.
Sederet artis yang hadir di acara pelantikan untuk mendampingi suami hingga ayah tercinta tak lepas dari sorotan publik, salah satunya adalah Asila Maisa anak semata wayang Ramzi.
Asila Maisa tampil memukau dalam balutan kebaya warna emas dipadukan dengan kain batik bercorak khas yang selaras dengan ibunda. Banyak yang memujinya dan menyebutnya mirip dengan sang ibu.
Beberapa artis lainnya di acara pelantikan sang ayah juga jadi perhatian netizen. Sederet artis ini ungkap bangga atas pencapaian sang ayah sebagai anggota DPR hingga kepala daerah.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret artis mendampingi ayah di acara pelantikan, Minggu (23/2/2025).
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) terpilih periode 2024-2029 dilantik hari Selasa (1/10/2024). Sekitar 24 dari 580 anggota DPR terpilih merupakan selebritas.
1. Potret Azizah Salsha ketika dampingi sang ayah, Andre Rosiade di pelantikan anggota DPR RI pada Oktober 2024 lalu.
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/azizahsalsha_)... Selengkapnya
2. Awkarin memesona dalam balutan kebaya navy di acara pelantikan sang ayah sebagai Kepala RSPAL dr. Ramelan Surabaya.
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/narinkovilda)... Selengkapnya
3. Nana dan Naysilla Mirdad temani ayah yang dilantik sebagai anggota DPR RI dalam pergantian antarwaktu (PAW) 2024-2029.
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/naymirdad)... Selengkapnya
4. Ikut bahagia, Beby Tsabina turut mendampingi sang ayah mertuanya di pelantikan sebagai Wakil Gubernur Banten.
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/bebytsabina)... Selengkapnya
5. Jessica Mila turut bahagia karena ayah mertua, Otto Hasibuan resmi dilantik sebagai Wakil Menteri Oktober 2024 lalu.
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/jscmila)... Selengkapnya
6. Ini adalah potret Asila Maisa ketika mendampingi ayah di pelantikan sebagai Wakil Bupati Cianjur, Jawa Barat.
Potret Artis Dampingi Ayah di Acara Pelantikan. (Sumber: Instagram/therealasilamaisa)... Selengkapnya