Liputan6.com, Jakarta Pernikahan Adiba Khanza dengan pesepakbola Egy Maulana pada 2023 lalu berhasil menarik perhatian banyak orang. Selain membahas kisah cinta keduanya, netizen juga penasaran dengan keluarga serta saudara dari pasangan muda ini.
Adiba Khanza adalah anak pertama dari empat bersaudara. Bintang film Cinta Subuh ini memiliki dua adik laki-laki, Abidzar dan Bilal, serta seorang adik perempuan bernama Ayla Azuhro. Ayla, yang lahir pada Mei 2007, kini berusia 16 tahun. Meskipun belum bergabung dengan industri hiburan seperti dua kakaknya, Ayla yang merupakan anak ketiga dari Umi Pipik dan almarhum Uje cukup aktif di Instagram dengan 47 ribu pengikut.
Ayla Azuhro yang kerap menemani Adiba rupanya menarik perhatian publik. Meskipun berbeda usia tujuh tahun dengan Adiba, Ayla terlihat sangat dekat dengan kakak perempuannya itu. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber mengenai potret Ayla Azuhro, anak ketiga Umi Pipik dan almarhum Uje, Rabu (13/12/2023).