Liputan6.com, Jakarta Almira Juanita baru saja menjadi sorotan publik setelah resmi menikah dengan Hanis Sagara, mantan pemain Timnas Indonesia yang kini membela klub Madura United. Pernikahan mereka yang dilangsungkan secara diam-diam di Mekkah, Arab Saudi, saat menjalankan ibadah umrah, membuat banyak netizen terkejut dan penasaran dengan sosok Almira.
Almira Juanita dikenal sebagai seorang Disc Jockey (DJ) yang memiliki banyak penggemar di kalangan pecinta musik. Dikenal dengan nama panggung Almira Berto, ia memiliki bakat yang tak diragukan lagi dalam dunia musik, dan kini ia juga dikenal sebagai istri dari Hanis Sagara.
Berita pernikahan mereka mulai tersebar luas pada tanggal 12 Maret 2025, dan sejak saat itu, potret kebahagiaan mereka pun menghiasi media sosial. Hanis Sagara membagikan momen spesial tersebut dengan menunjukkan cincin di jari manis mereka dan menuliskan, 'Alhamdulillah, terima kasih ya Allah,' yang menunjukkan rasa syukur atas pernikahan yang telah mereka jalani.
Meski identik dengan profesinya sebagai DJ, Almira juga sering melakukan perjalanan umroh ke Tanah Suci. Tak ketinggalan penampilan berhijabnya, berikut Liputan6.com merangkum potret Almira Juanita yang kini jadi istri Hanis Sagara dirangkum Liputan6.com dari Instagram @djalmiraberto_real, Kamis (13/3/2025).
Pemain sepak bola timnas Indonesia Pratama Arhan dikabarkan akan segera menikah dengan Azizah Shalsa yang merupakan anak dari anggota DPR Andre Rosiade. Pernikahan mereka dikabarkan akan berlangsung di Tokyo, Jepang pada akhir Agustus 2023 ini.