6 Potret Lawas Ray Sahetapy, Tinggalkan Warisan Seni Peran Tak Terlupakan

1 week ago 17

Liputan6.com, Jakarta Aktor kawakan Indonesia Ray Sahetapy atau yang dikenal juga dengan nama Ferenc Raymon Sahetapy meninggal dunia pada Selasa (1/4/2025) di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Mantan suami artis Dewi Yull ini menghembuskan nafas terakhirnya di usia 68 tahun setelah berjuang melawan komplikasi penyakit stroke yang telah dideritanya sejak tahun 2023.

Sepanjang kariernya yang gemilang, Ray Sahetapy telah membintangi puluhan film dan sinetron, termasuk sejumlah film ikonik yang turut memperkaya khazanah perfilman Indonesia.

Aktor kelahiran 1 Januari 1957 ini memulai kariernya sejak tahun 1980. Dedikasi dan bakatnya yang luar biasa telah menghantarkannya pada berbagai penghargaan dan nominasi bergengsi, termasuk nominasi Aktor Terbaik di Festival Film Indonesia (FFI) sebanyak tujuh kali. 

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret lawas aktor seniro Ray Sahetapy, Selasa (8/4/2025).

Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Aktor Ray Sahetapy dikabarkan meninggal dunia. Jenazah Ray Sahetapy langsung akan dibawa ke Sibowi, Sulawesi Tengah.

1. Ray Sahetapy bukan hanya aktor, melainkan juga ikon perfilman Indonesia. Selain di dunia film, Ray juga aktif di dunia teater.

2. Ray Sahetapy dikenal sebagai sosok yang ramah dan rendah hati, selalu menghormati rekan kerja dan penggemarnya.

3. Memikat dengan sorot mata tajam dan ekspresi penuh karakterr, wajahnya sudah memperlihatkan aura bintang sejak muda.

4. Pancarkan pesona sedari dulu, bintang film lawas Kabut Ungu di Bibir Pantai ini masih menjadi idola hingga puluhan tahun.

5. Ini foto lawas Ray Sahetapy tahun 1986 sewaktu syuting film di Eropa. Kala itu usia ayah Surya Sahetapy ini adalah 29 tahun.

6. Tujuh kali masuk nominasi Festival Film Indonesia, ini potret lawas Ray Sahetapy di FFI pada tahun 1989.

Read Entire Article
Hasil Tangan | Tenaga Kerja | Perikanan | Berita Kumba|