Loyal dan Pengalaman, Nama Andi Edy Manaf Mencuat Pimpin PAN Sulsel

13 hours ago 1
Wabup Andi Edy Manaf (kanan) dengan sejumlah kepala daerah di pelataran Monas

Makassar, Beritabulukumba.com – Nama Andi Edy Manaf semakin santer diperbincangkan dalam bursa calon Ketua DPW PAN Sulawesi Selatan.

Dengan pengalaman panjang di dunia politik, Wakil Bupati Bulukumba ini dianggap sebagai salah satu figur kuat yang berpotensi memimpin partai berlambang matahari tersebut.

P R O M O S I

Pilih & KLIK MOBILNYA UNTUK INFO PROMO

Berbekal lebih dari 25 tahun sebagai kader PAN, Andi Edy Manaf bukanlah sosok yang bisa diremehkan.

Dia adalah kader PAN yang loyal yang melewati banyak suka duka dalam karir politik.

Ia telah melalui berbagai jenjang kepemimpinan, mulai dari Ketua DPD PAN Bulukumba selama dua periode, anggota DPRD Bulukumba dua periode, anggota DPRD Provinsi Sulsel dua periode, hingga kini menjalani periode kedua sebagai Wakil Bupati Bulukumba.

Pengalaman inilah yang membuat namanya mencuat sebagai kandidat potensial dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) PAN Sulsel.

Andi Edy Manaf akan bersaing dengan Bupati Maros Chadir Syam dan Bupati Gowa Husniah Talenrang.

Andi Edy Manaf bersama istti dan putrinya

Ketua DPW PAN Sulsel, Ashabul Kahfi, menegaskan bahwa PAN adalah rumah bagi seluruh kadernya, sehingga siapa pun memiliki peluang untuk menjadi ketua baru.

Namun, ia mengakui bahwa Andi Edy Manaf merupakan sosok yang memiliki kapasitas mumpuni.

“Pak Edy Manaf adalah kader PAN yang sangat berpengalaman, baik di legislatif maupun eksekutif. Itu modal penting dalam memimpin partai,” kata Ashabul Kahfi.

Dukungan juga datang dari Ketua DPD PAN Makassar, Hamzah Hamid. Menurutnya, Andi Edy Manaf adalah figur yang sangat layak untuk menakhodai PAN Sulsel.

“Beliau adalah deklarator PAN dan memiliki pengalaman panjang di politik. Dua periode sebagai anggota DPRD Kabupaten, pimpinan DPRD Bulukumba, dua periode di DPRD Provinsi, serta dua periode sebagai Wakil Bupati Bulukumba. Itu modal kuat untuk memimpin PAN Sulsel,” ujarnya melalui pesan singkat. ***

Read Entire Article
Hasil Tangan | Tenaga Kerja | Perikanan | Berita Kumba|