7 Momen Kocak Rayyanza Sahur Pakai Kostum The Flash, Kuat Habis Makan

1 week ago 11

Liputan6.com, Jakarta Rayyanza Malik Ahmad, putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, menjadi sorotan publik saat sahur pertamanya di bulan Ramadan tahun ini. Dengan penuh semangat, bocah berusia 3 tahun ini mengenakan kostum The Flash yang membuat momen sahur menjadi semakin ceria.

Kostum The Flash yang dikenakan Rayyanza putra Nagita Slavina ini menambah keseruan sahur bersama keluarga besar. Video momen spesial ini diunggah di Instagram @tercipungcipung pada tanggal 1 Maret 2025, dan langsung menarik perhatian banyak orang.

“Flash Ajja udah makan sahur sekarang mainnya udah penuh tenaga,” ujar Rayyanza dengan penuh semangat.

Setelah menyantap sahur, Rayyanza yang akrab disapa Cipung ini berlarian di ruang keluarga, menirukan aksi The Flash dengan penuh percaya diri. Sedangkan Aruni anak Caca Tengker pakai mukena motif Kuromi dari Hello Kitty.

Berikut Liputan6.com merangkum momen seru Rayyanza ikut sahur melansir dari Instagram @rieta_amilia, Senin (3/2/2025). 

Kembali digelar, SCTV Awards hadir memberikan penganugerahan kepada pelaku seni peran. Raffi Ahmad dan anaknya, Rayyanza Ahmad alias Cipung sukses raih penghargaan di SCTV Awards. Deretan peraih penghargaan lainnya, cek di sini!

1. Rayyanza tampil nyentrik dengan kostum The Flash yang membuatnya terlihat sangat lucu.

2. Keceriaan Saat Sahur, suasana sahur dipenuhi dengan tawa dan keceriaan berkat kehadiran Rayyanza.

3. Berlari Seperti The Flash, setelah sahur, Rayyanza berlarian meniru aksi superhero kesayangannya.

4. Momen Bersama Keluarga Keluarga besar Raffi Ahmad berkumpul untuk merayakan sahur setelah 15 tahun.

5. Raffi Ahmad mengundang ibunya, Amy Qanita, ibu mertuanya Rieta Amilia, serta adik-adiknya, termasuk Jeje Govinda dan Syahnaz Sadiqah. 

6. Momen ini juga dihadiri oleh Andika Rosadi, mantan suami Nisya Ahmad, yang menambah keceriaan suasana. 

7. Raffi menyebut sahur kali ini sebagai 'Ramadhan terindah' dan 'bersejarah'.

Read Entire Article
Hasil Tangan | Tenaga Kerja | Perikanan | Berita Kumba|